Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Anies Baswedan Buka Turnamen Sepak Bola U-10 & U-12 di Cipayung

Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan membuka Turnamen Olahraga Sepakbola U-10 & dan U-12, di Lapangan Sepak Bola Pondok Pesantren Minhajurossidin, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (24/9/2022).

Turnamen sepakbola ini diselenggarakan Forum Sepak Bola Generasi Indonesia (Forsgi), berkolaborasi dengan Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi DKI Jakarta.

"Saya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Fosgi dan LDII yang berkolaborasi sangat baik dalam rangka menciptakan bibit pemain sepakbola muda yang berkualitas," kata Gubernur Anies dalam sambutannya.

Turnamen mengangkat tema `Membentuk Pemain Sepakbola Usia Dini dan Usia Muda yang Berkualitas dan Berakhalakul Karimah`. Gubernur menandai pembukaan turnamen dengan penendangan bola secara simbolis ke arah gawang.

"Pembinaan pemain dari sejak dini, ini yang diharapkan, terima kasih sudah membantu kami, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dalam menggelar kegiatan turnamen seperti ini. Semoga mendapatkan talenta muda yang terbaik yang bisa mewakili DKI Jakarta, bahkan bisa menjadi pemain Timnas yang membawa nama baik bangsa Indonesia," tutupnya.

Turnamen turut dihadiri Ketua Dewan Pengurus Wilayah LDII Provinsi DKI Jakarta Teddy Suratmadji, Ketua Umum Forsgi Agus Riyanto, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur Hendra Hidayat, Camat Cipayung Panangaran Ritonga dan Lurah Lubang Buaya Dede Saifullah.

Post a Comment for "Anies Baswedan Buka Turnamen Sepak Bola U-10 & U-12 di Cipayung"